photo tragedi sampit

photo tragedi sampit

Konflik Sampit atau Perang Sampit atau Tragedi Sampit adalah suatu kejadian kerusuhan antar-etnis yang terjadi di Pulau Kalimantan pada tahun 2001. Konflik ini terjadi di Kota Sampit, Kalimantan Tengah, dan meluas ke seluruh provinsi, termasuk ibu kota Palangka Raya. Konflik ini melibatkan suku Dayak asli dengan warga migran Madura. Konflik ini dipicu oleh persaingan dalam berbagai aspek antara kedua belah pihak. Konflik Sambit terjadi karena perbedaan nilai dan budaya antara suku Dayak dan Madura yang berstatus sebagai pendatang. Konflik ini sebenarnya bukanlah kejadian yang terisolasi, karena sebelumnya telah terjadi insiden-insiden kekerasan antara suku Dayak dan Madura. Konflik ini memakan banyak korban dan menyisakan traumatis bagi masyarakat setempat. Tempat pemakaman korban Tragedi Sampit itu berlokasi di Jalan Sudirman Km 13,8 Sampit, Kalimantan Tengah. Tempat berukuran 50x50 meter persegi itu menjadi saksi bisu salah satu peristiwa kelam dalam sejarah Indonesia. Meskipun demikian, Konflik Sampit menjadi pelajaran berharga bagi Indonesia untuk mengupayakan perdamaian dan toleransi antar-etnis agar hidup bersama di bawah satu atap kebangsaan tidak terganggu.