durasi bola basket

durasi bola basket

Durasi Permainan Bola Basket - Kompas.com Jika mengacu pada aturan resmi Federasi Bola Basket Internasional, lama permainan bola basket adalah 4x10 menit dengan jeda 2 menit pada tiap pergantian kuarter. Permainan dibagi menjadi empat kuarter atau babak. Ketika kedua tim sama kuat, maka diadakan babak tambahan. Waktu lemparan bola ke dalam adalah 5 detik. Lama pertandingan bola basket di Liga Bola Basket Profesional Amerika Serikat (NBA) berbeda dengan FIBA. Di NBA, lama pertandingannya adalah 4x12 menit dengan waktu istirahat selama 10 menit pada antar babak. Sedangkan untuk NCAA, durasi permainan bola basket adalah 2x20 menit. Peraturan permainan bola basket Indonesia Basketball League (IBL) menyebutkan bahwa durasi permainan bola basket sesuai dengan aturan FIBA. Sementara itu, untuk pertandingan level internasional, durasi permainan bola basket juga mengikuti aturan FIBA yang bersifat global. Dalam pertandingan bola basket, tiap regu terdiri dari 5 pemain. Tujuan permainan adalah memasukkan bola ke keranjang lawan sebanyak mungkin. Basket menjadi salah satu cabang olahraga yang memiliki aturan yang wajib diperhatikan pemain.