fortune global 500 indonesia

fortune global 500 indonesia

Berikut adalah daftar perusahaan terbesar di Indonesia versi Fortune Global 500 yang menampilkan peringkat perusahaan-perusahaan terbesar di dunia berdasarkan pendapatan tahunan. Angka-angka pada tahun 2021 di bawah ini diberikan dalam jutaan Dolar AS dan mencerminkan tahun fiskal 2020. Satu-satunya perusahaan Indonesia yang masuk dalam daftar Fortune Global 500 pada tahun 2021 adalah PT Pertamina (Persero) dengan posisi peringkat 287 dan nilai pendapatan sebesar 41,47 miliar Dolar AS. Pada tahun 2022, Pertamina naik ke posisi peringkat 223 dengan naik 64 peringkat dari tahun sebelumnya. Pada tahun 2023, Pertamina kembali menjadi satu-satunya perusahaan Indonesia dan satu-satunya BUMN yang masuk dalam daftar Fortune Global 500 dengan peringkat 141, naik 82 peringkat dari tahun sebelumnya. Fortune Global 500 adalah peringkat tahunan yang dilakukan oleh majalah Fortune sejak 1955 yang menjadi acuan pendapatan termasuk pendapatan konsolidasi gross. Kriteria lainnya termasuk partisipasi ekuitas pemegang saham, kapitalisasi pasar, keuntungan, jumlah karyawan, dan sejak 1990 indikator negara asal perusahaan juga menjadi salah satu kriteria.